Asrama Haji Jadi Tempat Menginap Ribuan Relawan Jokowi
– Jelang Pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution
BOYOLALI (poskita.co) – Asrama Haji Donohudan Ngemplak Boyolali bakal dijadikan tempat menginap ribuan relawan Jokowi Jakarta yang hendak menyemarakkan pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution, Rabu (8/11) di Solo.
Diperkirakan sekitar 2.000 relawan akan menginap di asrama sehari jelang pernikahan putri Presiden Jokowi tersebut.
Kepala Unit Pengelolaan Aset Daerah Wilayah Surakarta dan Asrama Haji Donohudan, Yuliati, mengungkapkan kabar kedatangan relawan sudah diterimanya sejak beberapa waktu yang lalu. Ia memperkirakan pada Senin (6/11/2017) malam, atau Selasa (7/11/2017) pagi, relawan Joko Widodo (Jokowi) dari Jakarta tiba Solo. Malam harinya para relawan ini direncanakan menginap di AHD.
“Kalau nggak Senin malam (6/11/2017) ya selasa pagi (7/11/2017). Informasinya relawan yang dari Jakarta, berangkat Senin sore dari Jakarta,” terang Yuliatinya, Jumat (3/11/2017).
Yuliati mengungkapkan, relawan Jokowi sudah memesan kamar di Asrama Haji untuk tempat menginap sementara. Setelah itu relawan mengikuti acara pernikahan putri Presiden Joko Widodo. Terkait jumlahnya, ia memperkirakan mencapai ribuan.
“Iya, relawan sudah membooking (memesan-red) kamar ke sini. Kalau AHD mampu menampung 4.000 orang,” imbuhnya.
Dipilihnya asrama haji sebagai tempat menginap karena tempat itu bisa menampung banyak tamu. Lokasinya hanya berjarak 5 km dari gedung Graha Saba Bhuana, Sumber, Banjarsari Solo tempat pernikahan putri presiden. (theo)
Berita terkait Persiapan Pernikahan Puteri Presiden Jokowi:
- Beginilah Sambutan Warga Jelang Pernikahan Putri Jokowi
- Tak Lagi Gunakan Becak, Keluarga Presiden Siapkan Bus Angkut Tamu VVIP
- Presiden Jokowi Jualan Dawet, Calon Mempelai Pria Gelar Siraman di Hotel
- Wow! Setiap Sesi 300 Loyang Markobar Disajikan Di Pernikahan Kahiyang Ayu – Bobby Nasution
- Ini Perias Utama Pernikahan Kahiyang Ayu – Bobby Nasution
- Gelar Rapat Terakhir Pernikahan Putrinya, Presiden Jokowi: Alhamdullilah Semua Sudah Beres
- Hadiri Pernikahan Putri Presiden Jokowi, Ribuan Relawan Diinapkan di Asrama Haji
- Pambiwara Senior Usia 70 Tahun Dapat Kesempatan Tugas Prosesi Adat Pernikahan Kahiyang – Bobby
- Ini Kursi Rotan Bergaya Klasik Jawa Tempat Duduk Ijab Kabul Kahiyang Ayu – Bobby Nasution
- Jalan Ke Gedung Pernikahan Putri Presiden Tidak Akan Ditutup