Ini Kursi Rotan Bergaya Klasik Jawa Tempat Duduk Ijab Kabul Kahiyang Ayu – Bobby Nasution
SUKOHARJO (poskita.co) – Pernikahan putri Presiden Jokowi banyak memberikan rejeki pada para pelaku UMKM kecil seperti pengrajin ukiran kaca, kayu juga rotan dan masih banyak lagi.
Salah satu pelaku UMKM yang mendapatkan pesanan untuk pernik pernikahan Kahiyang Ayu, adalah Sardjito perajin rotan asal Trangsan, Sukoharjo.
Pengrajin rotan ini mendapat pesanan perangkat kursi untuk digunaka saat akad nikah dan tamu undangan khusus.
Bentuk desain kursi yang dipesan keluara Jokowi adalah klasik tradisional bergaya kuno dengan sedikit sentuhan ukiran di bagian atas sandaran kursi.
Saat ini kursi-kursi tersebut masih dalam tahap finishing (menambah anyaman di bagian dudukan dan sandaran kursi).
Jumlah kursi yang dipesan menurut Sardjito ada 12 kursi yang khusus untuk acara ijab qobul dan sisanya sebanyak 102 kursi untuk digunakan tamu khusus kenegaraan (VIP).
Sehingga jumlah kursi yang di pesan khusus untuk pernikahan Kahiyang Ayu ada 114 kursi dan semuanya kerangka kayu jati berkualitas.
“Pesannya yang 12 kursi itu nanti akan di poles dengan warna keemasan. Sisanya warna kayu tradisional seperti biasanya,” jelas Sardjito kepada Okezone, Rabu (1/11/2017) di rumahnya, Gatak Sukoharjo.
Semua rangka kayu kursi terbuat dari kayu jati yang kabarnya berasal dari pabrik milik keluarga Jokowi. Sedangkan Sardjito hanya mendapat tugas memasang anyaman rotan untuk kursinya.
“Rangka kayu dari pabrik keluarga saya hanya kebagian pasang anyaman rotan dan juga memolesnya saja,” tuturnya.
Saat poskita.co mengunjungi lokasi pembuatan kursi pesanan orang nomor satu, terlihat beberapa pekerja sedang mengamplas dan mengecat kursi rotan anyam. (Uky)