32 Pantarlih Desa Karanganom Bergerak Lakukan Coklit Pemilu 2024
KLATEN, POSKITA.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) se Indonesia mengadakan proses pencocokan dan penelitian (Coklit) daftar pemilih dalam Pemilu 2024. Proses ini dilaksanakan masing-masing Panitia Daftar Pemilih (Pantarlih) di tingkat desa/kelurahan dengan diawali pengambilan sumpah dan pelantikan Pantarlih.
Salah satunya Pantarlih Desa Karanganom, Kecamatan Klaten Utara, Klaten yang telah diambil sumpah dan pelantikan pada Minggu (12/2/2023) pagi. Pengambilan sumpah dan pelantikan 32 Pantarlih dipimpin oleh Ketua Pemungutan Suara (PPS) Desa Karanganom Galih Fachrudin Priyambodo.
“Secara serentak Minggu pagi ini semua desa dan kelurahan se Kabupaten Klaten mengadakan pengambilan sumpah dan pelantikan Pantarlih Pemilu 2024. KPU Klaten tadi juga hadir bersama PPK Klaten Utara dan Panwascam Klaten Utara menyaksikan pelaksanaan pengambilan sumpah dan pelantikan Pantarlih Desa Karanganom. Lalu ada bimtek dari PPK Klaten Utara,” ungkap Galih Fachrudin saat ditemui redaksi di sela-sela acara.
Untuk tupoksi Pantarlih secara umum sama dengan mengadakan coklit daftar pemilih dalam Pemilu 2024. Dan waktu Pantarlih bisa menyelesaikan dari tanggal 12 Februari sampai 12 Maret 2023. Wajah-wajah baru dan masih muda-muda alias baru semangat-semangatnya petugas tim Pantarlih Desa Karanganom dalam bekerja.
Wilayah Desa Karanganom ini memang luas dan untuk daftar pemilih ada sekitar 7.997 suara hal pemilih. Galih menambahkan, untuk se Kabupaten Klaten, suara pemilih Pemilu 2024 mendatang termasuk tinggi setelah Desa Krakitan, Kecamatan Bayat. Maka sangat menggiurkan bagi para calon legislatif untuk mengambil suara di wilayah Desa Karanganom ini.
“Cukup banyak daftar pemilih di Desa Karanganom ini, sekitar 7.997 suara dan terbagi di 32 tempat pemungutan suara atau TPS. Se Kabupaten Klaten jumlah TPS di Desa Karanganom ini terbanyak kedua setelah Desa Krakitan, Bayat. Semoga tim Pantarlih Desa Karanganom bisa melaksanakan tugas dengan baik dan sukses,” jelas Galih.
Sementara itu, Anik Setyorini, Tim PPK Klaten Utara sebagai Datin atau Data Informasi, mengajak Pantarlih Desa Karanganom bisa optimal dalam melaksanakan tugas. Antara lain menemui Ketua RT/RW dan tokoh masyarakat setempat agar warga siap mendukung Pemilu 2024.
“Pantarlih harus tahu kondisi warga, kapan bisa ditemui atau didata terkait Coklit. Sosialisasikan ke warga agar nantinya dalam Pemilu 2024 yang akan digelar bulan Februari 2024, tidak golput dan menyalurkan suara aspirasinya. Waktu pencoklitan hanya sebulan dan bisa dioptimalkan,” pesan Anik Setyorini.
Plt Camat Klaten Utara Nindyarini Budi Wardhani, SIP MM, minta agar Pantarlih bisa amanah dan melaksanakan tupoksi dengan baik. Warga yang dicoklit secara administratif memang tinggal di Desa Karanganom dan dibuktikan mempunyai KK/KTP. Temui RT/RW atau tokoh masyarakat setempat terkait proses tahapan Pemilu 2024.
“Warga benar-benar dicoklit dan jangan lupa disosialisasikan untuk menyukseskan Pemilu 2024. Terpenting saat Pemilu nanti bisa mencoblos dan jangan sampai golput,” ujar Nindyarini. (Kim)