Tanggul Kali Birin di Melikan Wedi Jebol..!!

Spread the love

KLATEN, POSKITA.co – Karena diguyur hujan deras beberapa hari dan intensitas air Kali Birin di Desa Melikan, Kecamatan Wedi, Klaten, begitu tinggi, berakibat tanggul Kali Birin Melikan pada Kamis (2/2/2023) dini hari jebol sepanjang 20 meter.

Hal ini dikatakan Sekretaris Desa Melikan Sukanta saat mendampingi Camat Wedi Rizqan Iryawan, AP MSi dan jajaran TNI/Polri melihat langsung tanggul jebol, Kamis (2/2) siang. Karena jebol, maka berdampak pada lahan pertanian sekitar 5 hektar tergenang air luapan Kali Birin yang jebol ini.

“Jadi pasa Rabu siang, hujan mulai turun dengan deras sejak pukul 14.30 dan berlangsung sampai Kamis dini hari pukul 01.30 WIB. Tanggule nggak kuat dan jebol sepanjang kurang lebih 20 meter. Juga adanya talud ambrol di Persawahan Muker Desa Melikan juga sepanjang 30 meter. Dampaknya 5 hektar sawah tergenang air,” ujar Sukanta.

Tanggul Kali Birin Melikan memang tak kuat menahan derasnya banjir dan tanggul pun jebol pada Kamis dini hari (2/2/2023).

Menanggapi hal ini, Camat Wedi Rizqan Iryawan telah berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk bagaimana mengatasi dampak dari tanggul jebol dan talud ambrol ini. Cuaca beberapa hari ini juga sangat ekstrim dan masyarakat diminta tetap tenang.

“Kita sudah berkoordinasi dengan pihak terkait akan kejadian ini. Semoga ada solusi dan segera disikapi pihak terkait. Ini kan bencana, jadi manusia berusaha, Tuhan yang menentukan. Kita nggak ingin tanggul Kali Birin ini jebol dan talud di persawahan Muker Melikan ambrol. Insya Allah ada jalan keluarnya,” jelas Camat Rizqan mantap.

Sehubungan cuaca masih ekstrim, Rizqan meminta masyarakat tetap berhati-hati dalam beraktivitas. Misalnya kalau cuaca mendung gelap dan tanda hujan deras, apalagi disertai angin, warga diminta tidak pergi jauh-jauh dari rumah. Juga kalau ada pohon tinggi yang sekiranya membahayakan jiwa, bisa ditebang dan bisa meminta bantuan relawan desa. (Kim)