Ketua Dewan Gelar Vaksin Massal Warga Rela Antri

Spread the love

SRAGEN, POSKITA.co – Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan(DPC PDI-P) Sragen menggelar acara vaksinasi massal di Balai Desa Jirapan, Masaran, Sabtu(25/09/2021).

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya percepatan vaksinasi untuk membentuk kekebalan kelompok atau herd immunity di Kabupaten Sragen. Ketua DPRD Sragen Suparno, SH, yang juga sebagai panitia penyelenggara, mengatakan, kiprah berbagai elemen masyarakat untuk menggelar serbuan vaksinasi terus meningkat.

Hal ini termasuk aksi dari partai politik (parpol). Pekan ketiga bulan September 2021 ini, DPC PDI-P Sragen menggelar vaksinasi untuk 10 ribu orang.

“Seperti yang terlihat di Balai Desa Jirapan, Masaran, ratusan warga datang untuk disuntik vaksin yang dilakukan tenaga kesehatan dari Puskesmas Masaran, Sragen,” kata Suparno yang juga Sekretaris DPC PDIP Sragen ini.

Suparno mengaku, awalnya ia mendapat jatah sekitar 500 untuk Desa Jirapan, namun karena antusias warga sangat tinggi, terpaksa pihaknya menambah vaksin lagi menjadi 650 lebih. Kegiatan di Jirapan ini, menjadi salah satu rangkaian serbuan vaksinasi yang digelar oleh anggota Fraksi PDIP Kabupaten Sragen.

“Vaksinasi massal ini, menyasar warga yang tinggal di 20 kecamatan Bumi Sukowati, dan harapannya bisa rampung dalam sepekan. Untuk tambahan ini, diharapkan bisa meningkatkan capaian target vaksinasi di Sragen sekitar 1,5 persen,” ujar Suparno.

Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, mengatakan, soal tenaga kesehatan yang ditugaskan, sebagai vaksinator, juga ada yang berasal dari rumah sakit swasta. Namun soal kecepatan, tidak bisa disamakan dengan nakes dari Puskesmas.

Terlihat warga sendiri sangat antusias mengikuti vaksin gratis tersebut. Bahkan mereka rela untuk antri bisa mendapatkan vaksin tersebut. (Cartens)