Dinas Pendidikan Apresiasi Festival Ketoprak Pelajar

Spread the love

*Siswa Klaten Ukir Prestasi di O2SN Jateng

KLATEN, POSKITA.co – Sejumlah siswa dari Kabupaten Klaten untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) berhasil mengukir prestasi pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Provinsi Jawa Tengah (Jateng) tahun 2018. Karena itu agar prestasi yang berhasil diraih untuk terus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan untuk membawa nama baik Kabupaten Klaten.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten, Sri Nugroho, SIP, MM di ruang kerjanya, Jumat (12/10/2018) mengatakan, untuk jenjang SMP atas nama Fadila Putri Rinjadi dari SMPN 1 Cawas sebagai juara I cabang olahraga (cabor) renang pada O2SN tingkat Provinsi Jateng tahun 2018. Sebelumnya Fadila Putri Rinjadi juga pernah meraih juara II cabor renang pada O2SN Provinsi Jateng tahun 2017.

Kemudian, kata Sri Nugroho, siswa SMPN 2 Klaten atas nama Daruningrum Baitsatulhaq Inhardy sebagai juara II pada Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Provinsi Jateng tahun 2018 pada cabang desain poster. Kemudian untuk tingkat SD atas nama M Gifari Avesina Sambodho dari SDN Kebondalem Kidul, Prambanan juara 3 O2SN tingkat Provinsi Jateng tahun 2018 untuk cabor renang putra dan Gishela Davina Nareswari juara II O2SN tingkat Provinsi Jateng tahun 2018 cabor bulutangkis putri.

Festival Ketoprak Pelajar
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten, Sri Nugroho, SIP, MM juga mengapresiasi digelarnya Festival Ketoprak Pelajar (FKP) dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-214 Kabupaten Klaten dan HUT ke-73 Proklamasi Kemerdekaan RI tahun 2018. Karena FKP yang dimotori Pimpinan Amigo Grup Edy Sulistyanto itu telah mampu membangkitkan rasa cinta pelajar Klaten pada seni dan budaya tradisional seperti ketoprak.

Maka dari itu, lanjut Sri Nugroho, agar ke depan FKP tetap digelar untuk jenjang SD, SMP dan SMA/SMK. Karena melalui FKP juga sebagai sarana untuk melakukan pendidikan karakter anak, sehingga anak mempunyai unggah-ungguh, subasita, tata krama dan budi pekerti yang baik yang semuanya itu adalah ruh dari dasar negara Bangsa Indonesia yakni Pancasila yang merupakan warisan luhur Bangsa Indonesia.

Hasil FKP tingkat SD tahun 2018 adalah SDN 2 Krajan sebagai penyaji terbaik I, penyaji terbaik II SDN 1 Barenglor, penyaji terbaik III SDN 3 Tlogowatu, penyaji harapan I SDN 1 Dompol, penyaji harapan II SDN 2 Ngemplakseneng dan penyaji harapan III SDN 1 Bonyokan. Lalu hasil FKP tingkat SMP yakni penyaji terbaik I SMP Krista Gracia, penyaji terbaik II SMPN 1 Klaten, penyaji terbaik III SMPN 1 Jogonalan, penyaji harapan I SMPN 2 Karangnongko, penyaji harapan II SMPN 7 Klaten dan penyaji harapan III SMPN 1 Kebonarum.

Sedangkan hasil FKP tingkat SMA/SMK adalah SMAN 1 Karanganom  sebagai penyaji terbaik I, sedangkan  penyaji terbaik II diraih  SMKN 1 Tulung dan penyaji terbaik III direbut SMK Berbudi Gantowarno.  Pada FKP 2018 ini juga dihadiri Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo dan Bupati Klaten Hj Sri Mulyan.

Lomba MAPSI
Sri Nugroho yang merupakan warga Pandanan, Soropaten, Kecamatan Karanganom menjelaskan, Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten pada Senin  25 September 2018  juga sudah menggelar  lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Menengah Pertama (MAPSI-SMP) tingkat Kabupaten Klaten. Acara tersebut diadakan di  SMA Muhammadiyah 1 Klaten dengan diikuti  540 siswa siswi SMP se Klaten.

Dikatakan, kegiatan ini dilaksanakan oleh Bidang SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten, dengan tujuan menyeleksi peserta untuk mengikuti lomba MAPSI tingkat Provinsi. Acara dibuka oleh  Drs Lasa, MM  selaku Kepala Bidang Pembinaan SMP. Panitia mengadakan berbagai macam lomba diantaranya  lomba tilawah putra-putri, lomba tartil putra-putri, lomba tahfidz putra-putri, lomba pidato putra-putri, lomba kaligrafi putra-putri, dan lomba cerdas cermat Islam.

Kegiatan ini ditutup dengan pengumuman dan penyerahan piala  oleh Sri Nugroho SIP MM selaku Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten. Dalam sambutannya Sri Nugroho menyampaikan pesan selamat kepada para peraih juara dan diharapkan dengan adanya kegiatan lomba ini, masing-masing sekolah dapat memupuk kemampuan siswa-siswinya agar dapat maju mengikuti lomba di tingkat Provinsi Jateng.

Hasil Lomba MAPSI
Adapun hasil kejuaraan lomba MAPSI SMP Tingkat Kabupaten Klaten  tahun 2018 sebagai berikut  Lomba Cerdas Cermat Agama Islam Juara I SMP Muhammadiyah Sifar Fajar (Syaifa Qurrota Salsabila, Sahrul Maqfirah, Umi Mu’afa Miftahul Janah), Juara II SMP IT Smart Cendekia (Muhammad Bilal Syaifudin, Muhammad Ibnutsani Hukma S, Ahmad Najmuddin Zaki), Juara III SMP IT Ibnu Abbas (Ishmah Nur Rasyidah, Amelia Gita Amanda, Fathiya Azziah Hamid).

Kemudian Lomba Tartil Putra Juara I Daffa Nurrahman Widodo (SMP IT Ibnu Abbas), Juara II Aldi Ahmad Saputra (SMP N 2 Bayat), Juara III Muhammad Afrizal Surya Mahendra (SMPN 1 Klaten). Lomba Tartil Putri Juara I  Amalia Awalin (SMP N 1 Karanganom), Juara II Sita Dewi Handayani (SMP N 2 Karanganom), Juara III Sefia Nanda (SMP N 1 Trucuk).

Untuk Lomba Tilawah  Putra Juara I Adan Syaif Wafa (SMP MBS Prambanan), Juara II Roufian Afif Maulana Ghifari (SMP N 2 Trucuk), juara III Muhammad Zaki Ramadhan (SMP IT Hidayah). Sedangkan Lomba Tilawah Putri   Juara I Meisya Alvina Sandi (SMP Muhammadiyah 1 Klaten), Juara II Azahra Sabilla Firdausy (SMP N 1 Klaten), Juara III Hanifah Khoiru Nida (SMP N 7 Klaten).

Sedangkan  Lomba  Tahfidz Putra Juara I Muhammad Dafif Abyan Rusdi (SMP IT Ibnu Abbas), Juara II Muhammad Akmal Fatkhan Rifki (SMP Muhammadiyah Darul Arqom), juara III Muhammad Al-Fatih (SMP IT Hidayah). Untuk Lomba Tahfidz Putri Juara I Dinda Devi Palevi (SMP IT Mutiara Insani), Juara II  Annisa Salsabila (SMP IT Smart Cendikia), juara III Sa’adah Fadhilah Indra Ayu (SMP Islam Nurul Mustofa).

Sri Nugroho menjelaskan, untuk Lomba Pidato Putra Juara I  Naufal Arkan Wahib (SMP IPK Muhammadiyah Delanggu), Juara II  Rio Ferdinand TAS (SMP N 1 Gantiwarno) dan Juara III Aldrin Sadewa Nur Rofiq (SMP N 1 Trucuk). Sedangkan Lomba Pidato Putri Juara I Nadia Puspita Ekasari (SMP N 1 Wedi), Juara II Kholifah Sukma Suci (SMPN 2 Ceper) dan Juara III Adha Rahma Alifia Husein (SMP N 2 Juwiring).

Sedangkan untuk lomba Kaligrafi Putra Juara I Avestin Taulani Corieno Sumarta (SMP N 2 Klaten), Juara II Muhammad Zain Aulia Firdaus (SMP IT Muhammadiyah An Najah), Juara III Muhammad Hafid Rozandi (SMP IPK Muhammadiyah Delanggu). Untuk Lomba Kaligrafi Putri sebagai Juara I diraih oleh Moniqory Delmarch Djendra (SMPN 2 Klaten), Juara II Kholifatun Nurut Salisah (SMP IT Muhammadiyah An Najah) dan Juara III Dian Calista Oktavia (SMP N 1 Prambanan). (ADVERTORIAL)