Siswa Pakai Kostum Daur Ulang Ramaikan Wisuda Kelas 9 SMPN 1 Kalikotes

Spread the love

KLATEN, POSKITA.co – Dengan memakai kostum limbah duar ulang, 18 siswi SMPN 1 Kalikotes, Klaten, terlihat ikut arak-arakan rombongan siswa kelas 9 yang sedang prosesi wisuda di halaman sekolah, Sabtu (17/6/2023). Wajah siswi kelas 7 dan 8 yang memakai kostum daur ulang terlihat ceria dan cantik-cantik.

Rombongan siswi memakai kostum limbah daur ulang ini berada di belakang Kepala SMPN 1 Kalikotes Anik Ariastuti, SPd MPd yang mendampingi Kabid Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Klaten Guntur Sri Wijanarko, SPsi MM, Ketua Komite Sekolah Ponidi, SM dan anggota Komite Sekolah Priyadi.

Kepala SMPN 1 Kalikotes Anik Ariastuti, SPd MPd foto bersama Kabid Pembinaan SMP Disdik Klaten Guntur Sri Wijanarko, SPsi MM sebelum prosesi wisuda.

Dalam kegiatan ini, hadir 283 siswa-siswi kelas 9 bersama salah satu orangtua mereka dengan memakai baju wisuda dan toga. Sejumlah siswa terlihat foto bersama orangtua mereka dengan mengenakan baju wisuda dan toga yang kelihatan keren layaknya mahasiswa yang habis lulus kuliah. Pihak sekolah telah menyediakan tempat foto keluarga untuk mengabadikan suasana ini.

“Kita bersyukur, acara pelaksanaan pelepasan wisuda kelas 9 ini berjalan lancar dan tadi juga ada penampilan siswa kelas 7 dan 8 yang memakai kostum limbah daur ulang. Kebetulan tahun ini, SMPN 1 Kalikotes maju menjadi salah satu Sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi Jawa Tengah. Kami ucapkan selamat kepada siswa-siswi SMPN 1 Kalikotes yang dinyatakan lulus 100 persen,” ungkap Anik Ariastuti.

Hadir dalam proses pelepasan wisuda kelas 9 SMPN 1 Kalikotes ini antara lain Plt Camat Kalikotes Veronica Retno Setyaningsih, SKM MMR, Kapolsek Kalikotes Iptu Widodo, unsur Koramil, Kepala Puskesmas Kalikotes drg. Tri Sakti Handayani dan tamu undangan lainnya.

Untuk menciptakan suasana jawa, semua guru dan karyawan juga memakai baju beskapan bagi guru laki-laki dan kebaya bagi guru-karyawan perempuan. Semua terlihat kompak, guyup dalam menyukseskan pelepasan wisuda kelas 9 yang baru kali begitu luar biasa. Kata Anik Ariastuti, selama pandemi 3 tahunan ini, tidak ada prosesi wisuda. Dan baru tahun ini bisa digelar dengan penuh kebersamaan dan OSIS siswa juga ikut mensupport.

“Setelah acara pelepasan wisuda, dilanjutkan siswa-siswi kelas 9 menyaksikan langsung penampilan grup musik yang dihadirkan siswa sendiri. Aturannya lagunya 75 persen lagu pop dan 25 persen lagu koplo. Siswa kelas 9 terlihat ceria dan nanti pada Senin pagi (19 Juni 2023), ada koreografi siswa kelas 9 dengan pembuatan video pelepasan,” jelas Anik yang menjadi Kepala SMP Berprestasi tahun 2022.

Sementara itu, Kabid Pembinaan SMP Disdik Klaten Guntur Sri Wijarnarko, menambahkan, kegiatan pelepasan wisuda kelas 9 ini seperti acara wisuda di perguruan tinggi. Dipesankan, siswa kelas 9 tetap melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi dan jangan sampai putus sekolah.

“Kami mendengar dalam PPDB tahun ajaran 2023-2024 ini, calon siswa baru yang mendaftar SMPN 1 Kalikotes ada 500-an dan setelah diverifikasi ada 300-an. Sekolah ini hanya menerima 288 siswa yang kenyataannya ada ratusan siswa yang tertolak. Berarti SMPN 1 Kalikotes ini termasuk diminati masyarakat. Kita minta anak-anak ini juga kita pantau penggunaan Hp, kalau dikunci minta passwordnya. Jangan sampai ada konten-konten yang tidak dilayak ada di Hp anak-anak,” ujar Guntur. (Kim)