Kader PDIP Bagikan Beras Bergambar Puan Maharani

Spread the love

SRAGEN, POSKITA.co – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Sragen membagikan beras untuk warga Sragen. Pada karung beras tersebut terpampang jelas gambar Ketua DPR RI Puan Maharani. Langkah tersebut disinggung sebagai langkah politik untuk menarik simpati masyarakat.

Sejumlah politisi PDIP Kabupaten Sragen, baik anggota Fraksi maupun Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) berkumpul di Rumah Aspirasi Sragen Selasa (4/1). Diantaranya terlihat ketua DPC PDIP Sragen, Untung Wibowo Sukowati dan Ketua DPRD Sragen Suparno. Pada kesempatan tersebut mereka mengambil beras dari Puan Maharani untuk dibagikan ke masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Bendahara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Jawa Tengah, Agustina Wilujeng Pramestuti menyampaikan langkah pembagian beras tersebut untuk mengurangi masyarakat yang terdampak covid-19. Tidak hanya Jawa Tengah, Kegiatan tersebut dilaksanakan di 34 Provinsi di Indonesia.

Dia menyampaikan pendataan penerima dilakukan oleh kader PDIP. Dituding kegiatan ini dipolitisir oleh pihak tertentu, pihaknya tidak terlalu memikirkan. ”Kalau mau dipolitisir ya silahkan. Tapi kita tidak mempolitisir ya. Bahwa Mbak Puan mengkomando kita untuk melakukan gotong royong demi meringankan beban masyarakat,” ujarnya.

Agustina menjelaskan di Sragen dibagikan 10 ribu karung/sak beras. ”Tiap sak, 5 kilogram, mudah mudahan meringankan beban, Struktur PDIP membantu membagikannya,” terangnya.

Sementara Ketua DPC PDIP Kabupaten Sragen Untung Wibowo Sukowati menyampaikan kegiatan ini juga gotong royong semua anggota fraksi. Mereka membantu mendistribusikan bantuan tersebut pada warga Sragen. ”Semua anggota fraksi gotong royong,” terangnya. (Cartens)