Aplikasi Typing Master  Meningkatkan Kompetensi Kecepatan Mengetik

Spread the love

ARTIKEL POPULER

Dra. Ani Puspa Kartikawati

Guru Mapel di Kompetensi Keahlian OTKP

SMK Wikarya Karanganyar

Keberhasilan dalam proses belajar mengajar dapat dilihat dari kompetensi belajar yang diperoleh oleh siswa setelah proses belajar mengajar berlangsung.  Penulis  sebagai pengajar berharap agar semua siswanya memperoleh kompetensi belajar yang baik. Bagi siswa-siswa yang ingin meningkatkan kompetensi belajar pengetikan (keyboarding) sepuluh jari dapat berlatih dan belajar melalui aplikasi Typing Master. Aplikasi Typing Master dapat diunduh dari internet, carilah Typing Master Pro. Sebetulnya apa manfaat belajar mengetik sepuluh jari? Banyak sekali manfaat dari belajar mengetik sepuluh jari, di antaranya:

  1. Mempermudah menguasi di bidang tulis menulis.
  2. Pekerjaan yang terkait dengan komputer mudah terselesaikan.
  3. Bisa membuka jasa pengetikan.
  4. Menjadi penulis buku.
  5. Mudah mencari pekerjaan.
  6. Membuat postingan blog lebih cepat apabila ingin sebagai blogger.

Untuk belajar keyboading siswa-siswa harus mengetahui dasar pengetikan dan harus menghafalkan tugas dari jari masing-masing agar bisa menguasai pengetikan sepuluh jari. Sebagai dasar pengetikan jari-jari harus tetap pada posisi tuts basis/home row, yaitu pada huruf A S D F (jari-jari tangan kiri) dan J K L ; (jari-jari tangan kanan). Huruf A tugas dari jari kelingking kiri, S tugas jari manis kiri, D tugas jari tengah kiri, F tugas jari telunjuk kiri, ssedangkan huruf J tugas jari telunjuk kanan, K tugas dari jari tengah kanan, L tugas jari manis kanan, tanda ; tugas dari jari kelingking kanan.

Agar dapat meningkatkan kompetensi keterampilan mengetik cepat tersebut didukung dengan  program aplikasi Typing master. Typing master merupakan sebuah software aplikasi komputer yang bermanfaat karena dapat melatih seseorang untuk mengetik cepat dengan sepuluh jari tanpa harus melihat keyboard. Selain itu aplikasi ini juga memudahkan siswa untuk segera mengetahui kesalahan dalam pengetikan. Di samping itu di dalam aplikasi typing master  terdapat game-game untuk latihan penguasaan tugas-tugas dari jari masing-masing, sehingga bisa untuk menghilangkan kejenuhan dalam belajar mengetik  cepat dengan sepuluh jari.

Pada aplikasi Typing master terdapat  8 pilihan jenis fitur utama yang dapat digunakan untuk berlatih meningkatkan kecepatan mengetik, adapun fitur-fitur aplikasi Typing master tersebut sebagai berikut: Course, Review, Typing Test, Games, Statistics, Satellite, Settings, Information. 

Untuk belajar penguasaan sepuluh jari pilihlah Course/kursus. Typing master pro menyediakan 4 pilihan jenis kursus yang dapat dipilih:

  1. Touch Typing Course:

Dalam kursus ini, akan mempelajari posisi tombol dan huruf-huruf serta tanda baca yang biasa digunakan. Setelah menyelesaikan kursus ini akan mampu mengetik dengan sepuluh jari tanpa melihat keyboard.

  1. Launch Satellite:

Satellite bukanlah sebuah kursus tapi sebuah feature khusus untuk mencatat ketikan kita yang sebenarnya dan mengkhususkan latihan bedasarkan data yang dikumpulkan.

  1. Speed Building Course:

Kursus ini dirancang untuk meningkatkan kepercayaan diri dan kecepatan mengetik kita. Kita akan berfokus pada tonbol untuk setiap jari, mengetik dengan teks yang lebih panjang dan berlatih dengan kata-kata umum.

  1. Number, Special Mark, and Numeric Keypad Course:

Kursus ini mengajarkan bagaimana mengetik nomor pada baris nomor, kata-kata khusus dan nomor keypad.

Aplikasi  ini sangat mudah di gunakan yang diperlukan hanyalah mengikuti petunjuk yang di berikan. Pada kursus awal akan diajari huruf demi huruf dan jari yang mana yang digunakan untuk menekannya. Selain itu setiap selesai latihan akan ditampilkan pula data pengetikan kita seperti kecepatan, ke akuratan, dan aplikasi ini juga akan menunjukan tombol-tombol mana yang sulit bagi pengguna dan menyediakan fasilitas review dimana dapat melakukan latihan khusus pada tombol-tombol tersebut.

Setelah menyelesaikan kursur utama dapat menjalankan fitur satellite, yang akan mencatat bagaimana mengetik sehari-hari dan akan menggunakan datanya untuk mengubah latihan berfokus pada data yang telah dikumpulkan. Selain itu satellite juga dapat di atur untuk mengingatkan beristirahat setelah mengetik dalam interval waktu tertentu.

Apabila sudah terasa letih dalam belajar penguasaan jari-jari di dalam fitur Course, bisa membuka fitur Games. Di dalam Games ada beberapa pilihan diantaranya: Bubbles, WordTris, dan Clouds.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam belajar mengetik sepuluh jari agar cepat berhasil diantaranya :

  1. Konsentrasi, pada waktu belajar mengetik harus bisa konsentrasi penuh
  2. Kuasai Bahasa Inggris, dengan menguasai bahasa Inggris akan lebih mudah pada waktu mengetik tulisan yang menggunakan bahasa asing terutama Inggris
  3. Santai, jangan terburu-buru pada waktu belajar menggunakan sepuluh jari
  4. Pelajari setiap hari atau rutinitas, untuk cepat memudahkan hafal tugas  dari masing-masing jari.

Hal tersebut bisa dibilang yang paling penting dalam cara belajar mengetik sepuluh jari dengan cepat. Mengingat sebaik apa pun dalam melakukan panduan cara mengetik 10 jari bila tidak diterapkan secara konsisten maka hal tersebut tidak akan berhasil. Berlatih setiap hari karena dengan berlatih dan mengulang-ulang semua fungsi tombol maka akan bisa menguasai letaknya jari-jari dan tugas dari jari masing-masing tanpa harus melihat keyboard lagi. Disamping itu harus mencoba untuk menghilangkan kebiasaan buruk mengetik dengan dua jari saja. Hal tersebut sangat tidak efektif karena mata kita biasanya harus terus melihat keyboard agar kita tidak salah menekan tombol.

Apabila ingin belajar online pun saat ini sudah banyak aplikasi atau situs web yang menyediakan cara mengetik sepuluh  jari. Contohnya seperti typing.com, typeonline.co.uk, typingtutor-online.com, serta masih banyak lainnya.

Selamat belajar pengetikan (keyboarding) sepuluh jari untuk semua siswa dari semua  kompetensi keahlian di SMK Wikarya Karanganyar khususnya untuk kompetensi keahlian OTKP. Semangat belajar terus siswa-siswa SMK Wikarya Karanganyar di masa pandemi Covid 19 ini.

 

Editor: Cosmas