Sambut Ramadhan, 1000 Telur Dibagikan
SOLO, POSKITA.co – Siswa-siswi SD Nayu 77 Kadipiro, Solo mencegat mobil, kaca dibuka, dan telur pun dibagikan. Sementara siwa yang lain, mencegat motor untuk berbagi telur Ramadhan.
“Saya senang ikut terlibat berbagi telur kepada orang lain,” kata Lingling kepada Poskita.co, Sabtu (4/5/2019).
Demikian juga dengan Achnaf, ia sibuk mencegat mobil yang melintas di depan patung Slamet Riyadi untuk berhenti sejenak, dibantu petugas kepolisian, lalu memberikan telur matang kepada sopir, ataupun penumpang.
Walau ada beberapa mobil yang menolak, entah karena dikira disuruh membeli, atau karena dikejar waktu, tak menyurutkan anak-anak untuk berbagi telur Ramadhan.
Mayor Haristanto, Presiden Republik Aeng-Aeng menuturkan, ini merupakan tradisi ke-11, berbagi telur Ramadhan mengawali bulan puasa di kota Solo.
“Sebanyak 1000-an butir telur masak dibagi gratis kepada masyarakat yang lewat di Jalan Slamet Riyadi,” kata Mayor.
Lalu, dari mana telur itu didapat? Menurut Mayor, telur-telur tersebut merupakan sumbangan dari Ibu Danarsih Santoso, Agus Eko Sulistyo dan Joko Surono. Setelah telur didapat, dimasak bersama 30-an siswa SD Nayu Barat 2 Nusukan Solo di Markas Aeng-Aeng.
Mengapa memilih telur untuk dibagikan? Menurut Mayor, telur dipilih menimbang kandungan gizi dan protein yang tinggi, dan membaginya pun simpel, serta relatif murah harganya.
“Sekaligus kampanye untuk meningkatkan konsumsi telur, apalagi konsumen telur di Indonesia berkategori rendah. Untuk pembagian telur dilakukan 10 siswi SDN Nayu 77 Kadipiro Solo,” ujar Mayor. (COSMAS)