Massa PDIP Merahkan Sragen
SRAGEN, POSKITA.co – Ratusan ribu massa pendukung Pasangan Capres-Cawapres Joko Widodo- Ma’ruf Amin tumpah di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) di hari terakhir kampanye. Namun, tidak ada dari delegasi pengiriman massa dari Kabupaten Sragen.
Para pendukung pasangan calon (paslon) 01 menggelar acara kampanye sendiri di Lapangan Nguwer desa Duyungan, Kecamatan Sidoharjo Sabtu (13/4). Ribuan warga mengenakan kaus putih bergambar Jokowi-Amin. Aksi kampanye ini sebagai dukungan acara yang digelar di GBK pada hari yang sama.
Bendahara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Tengah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sragen, Agustina Wilujeng Pramestuti, menegaskan pihaknya menjaga momentum di daerah. Pihaknya menyampaikan mengirim para tokoh-tokoh dalam kampanye Jokowi di GBK. Namun konsentrasi massa pendukung tetap di daerah.
”Justru ini menunjukkan pada kompetitor kita bahwa ini dukungan untuk pak Jokowi, bisa dipastikan tingkat kehadiran di GBK yang luar biasa. Demikian kami di daerah, apalagi Jateng sebagai kandang banteng,” terang anggota DPR RI ini.
Pihaknya menegaskan tidak mengirim massa di GBK ini dan menggelar acara serupa untuk menjaga momentum. Pihaknya sangat optimis di kabupaten Sragen dengan target 70 persen bakal terlampaui. Dia berharap bisa mencapai 74 persen. ”Indikasinya ketika dari DPC PDIP menggelar kampanye terbuka, tidak hanya dari PDIP yang hadir, tadi lihat sendiri yang menggunakan atribut Jokowi ribuan yang hadir,” kata Agustina.
Pihaknya menyampaikan massa yang datang mengenakan kaos Jokowi ini tidak dibiayai partai. Mereka hadir atas kemauan sendiri sebagai bentuk dukungan.
Sementara Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Sragen, Untung Wibowo Sukowati, menegaskan pada kampanye hari terakhir ini hanya menyediakan 11.000 kaos. Itupun habis tak tersisa dan lebih banyak yang tidak kebagian. ”Kita sudah berupaya melakukan yang terbaik sampai momentum kampanye terbuka jatah kita ini dengan semaksimal mungkin,” ujarnya.
Soal kampanye di GBK, dia menegaskan hanya tokoh-tokoh Sragen yang hadir tanpa perlu kirim massa. Pihaknya menjelaskan dengan momentum ini dukungan pada Jokowi merata. (Cartens)