Sambut Pilpres dengan Kegembiraan, Bukan Tebar Ketakutan

Spread the love

TANGERANG SELATAN, POSKITA.co – Ketua Umum Posko Relawan Rakyat Indonesia (Posraya Indonesia) Jefry Gunawan S.IP telah mengintruksi pada seluruh anggotanya di wilayah untuk membangkitkan kembali semangat masyarakat dalam mendukung pasangan calon nomor urut 01, dengan Calon Presiden Ir. H. Joko Widodo dan Wakilnya Prof. Dr. KH. Maruf Amin.

Menyikapi Intruksi Ketua Umum, Posraya Indonesia-Tangerang Selatan, Minggu, 13 Januari 2019 melakukan aksi bagi-bagi bunga kertas dan mengajak masyarakat untuk tanda tangan di sebentang baner sebagai bentuk dukungan kepada Jokowi – Ma’ruf Amin pada Pemilihan Presiden 2019.

Kegiatan yang berlangsung di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan disambut oleh masyarakat dengan antusias. Baik para pedagang hingga pembeli di pasar, mereka menandatangani baner sebagai bentuk dukungan kepada pasangan nomor urut 01.

Aksi yang cukup menarik, dalam pembagian bunga kertas membuat masyarakat merasa tidak sendiri dalam mendukung Jokowi – Ma’ruf Amin.

Teguh selaku Ketua Posraya Indonesia DPC Tangerang Selatan  menyampaikan, bahwa Aksi yang dilakukan adalah sebagai bentuk penyambutan pesta demokrasi Pemilihan Presiden 2019 yang dilakukan dengan menebar kegembiraan bukan dengan menebar ketakutan ataupun kebencian. Teguh menginginkan masyarakat  menyalakan kembali obor semangat kemenangan untuk Jokowi-Ma’ruf Amin. Karena 2014 Presiden Jokowi bersama pasangannya Jusuf Kalla menang di Tangerang Selatan dan semangat itu harus dibangkitkan kembali pada Pilpres 2019. (Cos/*)