5th Anniversary PNS Group SR12 di Solo Dihadiri Mitra Reseler dari Berbagai Daerah

Spread the love

SOLO, POSKITA.co – 5th Anniversari PNS Group SR12 dihadiri oleh seribu reseler dari barbagai daerah di Indonesia, yang tergabung dalam komunitas Pebisnis Ngonline Sukses (PNS). Acara 5th Anniversary PNS Group SR12 digelar di Grand Mercuri Hotel Solobaru, Grogol, Sukoharjo, Minggu, 16 Juli 2023.

SR12 merupakan perusahaan yang memproduksi berbagai produk herbal kosmetik, memiliki kurang lebih 150 produk dan dipasarkan melaui offline maupun online, namun yang paling laris di pasar online marketplace.

Yang tergabung dalam komunitas PNS saat ini sudah mencapai 80ribu reseler, dan SR12 sudah memiliki 4 pabrik kosmetik di berbagai daerah, dan rencanya dalam waktu dekat ini akan membangun pabrik di Jawa Tengah.

Ceo dan Founder, Toni Firmansyah menjelaskan, bedanya SR12 dengan yang lain yaitu bisnis kita itu bukan hanya jualan tapi kita mempunyai nilai lebih dari jualan itu. Yaitu melakukan pembinaan terhadap mereka-mereka yang melakukan join terhadap SR12.

“Jadi mereka kita bina menjadi entrepreneur, sehingga mereka benar-benar akan menjadi wirausaha yang mampu menjalankan bisnisnya. Saya rasa SR12 ini tetap selalalu bertahan dan akan terus meningkat, karena kita melakukan pemberdaan ekonomi. Jadi bukan hanya sekedar jualan,” jelas Toni.

“Dengan dipilihnya Solo sebagai tempat acara 5th Anniversary PNS Group SR12 ini, berharap akan lebih banyak peluang kemitraan di Solo bahkan seluruh Jawa Tengah. Sehingga SR12 akan lebih meningkat dan berkembang,” lanjutnya.

Owner PNS Group SR12, Fitri Mutiah mengatakan PNS Group adalah wadah bisnis, kita mendistribusikan produk herbal dan skincare yaitu SR12, di mana di dalamnya ada ribuan mitra yang berada di wilayah kami, yang berada di bawah lingkup PNS Group ini. Dari semua mitra 90 persennya adalah ibu-ibu rumah tangga.

“Dari ibu-ibu rumah tangga yang awalnya di rumah saja, di mana hanya momong dan tidak bisa meninggalkan putra-putrinya, juga kewajiban sebagai seorang ibu, alhamdulillah di PNS Group ini, ibu-ibu yang tadinya hanya berada di rumah itu bisa berpenghasilan dengan berbisnis SR12 melalui media online,”jelasnya.

Pada saat ini media online baik Facebook, Instagram, YouTub, TikTok, dan semua Sosmed bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk sarana memperkenalkan produk kita ke masyarakat.

“Di SR12 bukan hanya jualan tapi kita kasih bimbingan. Bimbingan kepada ibu-ibu yang tadinya tidak bisa jualan menjadi mahir berjualan, yang awalnya gabtek menjadi Hitek dan yang awalnya tidak tahu apa-apa bagaimana caranya jualan kita ajari, serta yang tadinya tidak percaya diri menjadi percaya diri,” pungkas Fitri. (Aryadi)