Letkol Inf Bayu Jagat: TNI Tetap Waspada Antisipasi Proxy War dan Cyber War
KLATEN (poskita.co) – Ratusan anggota TNI-PNS di lingkup Kodim 0723/Klaten mengikuti apel upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-72 di halaman Markas Kodim 0723/Klaten, Kamis pagi, 5 Oktober 2017.
Karena Dandim 0723/Klaten Lekol Inf Bayu Jagat bersama Dandim se Jateng-DIY mengikuti upacara HUT TNI ke-72 di Lapangan Panglima Besar Jenderal Sudirman di Ambawara, maka selaku Inspektur Upacara (Irup) dilaksanakan oleh Kepala Kantor Veteran Kabupaten Klaten, Mayor Inf Bambang Wahyudi.
Danramil 06/Kebonarum Kapten Inf Purwanto ditunjuk menjadi komandan upacara di gelaran HUT TI ke-72 ini. TNI sampai saat ini tetap mencintai NKRI dan siap mengawal program-program pembangunan. Untuk peringatan HUT ke-72 TNI dipusatkan di Dermaga Indah Kiat, Cilegon, Banten.
Bayu Jagat kepada wartawan menyatakan, peran dan kiprah anggota TNI Kodim 0723/Klaten diharapkan aktif berbaur dengan masyarakat dengan turut menyelesaikan permasalahan yang ada dengan kontribusi positif demi kemajuan satuan dan lingkungan di manapun berada.
“Setiap anggota harus bisa mengambil tindakan tegas, taktis, terukur, terencana, terarah, dengan berupaya selalu berinovasi dan berkreasi terkait adanya perkembangan ilmu dan teknologi yang ada. Sudah berkali-kali kita sampaikan, anggota TNI harus siap siaga, tetap waspada dalam mengantisipasi segala ancaman proxy war maupun cyber war. TNI harus baik-baik dengan rakyat, bersama rakyat TNI kuat,” jelas Bayu Jagat. (aha)