Catat Tanggalnya! Konser “DoReMi Fest 2023” Awal Agustus Mendatang di Gedung Djoeang’45 Solo
SOLO,POSKITA.co – Esahebat Creative Management bersama Gedung Djoeang’45 akan menghadirkan sebuah konser bertajuk “DoReMi Fest 2023” dengan penyanyi solo Budi Doremi di Gedung Djoeang’45 Solo, pada 05 Agustus 2023 mendatang.
Dipilihnya lokasi konser di Gedung Djoeang 45 untuk menguatkan unsur intimate dan klasik. Tiket yang disediakan sangat terbatas, hanya 350 lembar hingga 400 lembar tiket. Pemesanan tiket bisa melalui aplikasi, lewat tiket.com, moly, dan lainnya. Juga bisa dibeli langsung di Gedung Djoeang 45 Solo, dengan harga tiket konser mulai dari Rp.120.000 hingga satu juta.
“Ada 4 kategori tiket yang di release mulai bulan April 2023 yaitu kategori VVIP, VIP, Gold dan Festival. Untuk tiket yang paling mahal kami ada fasilitas meet and greet,” ucap General Manager Esahebat selaku promotor konser, Nathan Kythara saat konferensi pers di Gedung Djoeang 45, Rabu 5 April 2023.
DoReMi Fest 2023 merupakan salah satu rangkaian konser musik yang diadakan oleh Esahebat Creative Management bersama Gedung Djoeang’45. Penyanyi solo Budi Doremi sebagai performer utamanya dalam rangka mengembangkan ekosistem musik di Indonesia khususnya di kota Solo.
Budi Doremi merupakan seorang penyanyi solo yang sukses dengan lagu “Do Re Mi” dan telah menyemarakkan blantika musik Indonesia. Budi menyebut genre musiknya sebagai Pop Reggaenerasi, yaitu aliran Pop yang disegarkan dengan sentuhan irama Reggae.
Akhir-akhir ini Budi Doremi sedang naik daun dengan single yang berjudul Mesin Waktu, Tak Kan Hilang, Melukis Senja, Tolong, 123456 dan masih banyak single lain yang sempat menaiki list teratas dalam chart musik di Indonesia.
Esahebat Creative Management merupakan sebuah Promotor Konser Musik di Solo yang bergerak dalam genre Musik Klasik dan Pop. Namun tidak menutup kemungkinan Esahebat Creative Management untuk menggelar konser musik dengan genre yang lain. Esahebat Creative Management hadir sebagai wadah bagi penikmat musik di Solo dan sekitarnya untuk memperluas jaringan ekosistem musik yang tidak terbatas.
Konser “DoReMi Fest 2023” merupakan salah satu sarana bagi penggemar penyanyi Budi Doremi untuk mendengarkan dan menikmati karya-karyanya secara langsung.
“Harapan kami dengan adanya konser DoReMi Fest 2023 ini dapat menggerakkan ekonomi kreatif dan bisnis terkait di kota Solo dan sekitarnya. Apalagi setelah di batalkannya kota Solo sebagai salah satu host sebuah acara besar di tahun 2023,” kata Essa Hebat selaku Direktur Utama Esahebat Creative Management. (Aryadi)