Meningkatan Kemampuan Mengenal Angka Melalui Kegiatan Meronce Bola Angka Selama BDR
ARTIKEL POPULER
Oleh: Istiqomah, S. Pd
TK Mekarsari Kecamatan Wiradesa Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah
Pendidikan Anak Usia Dini merupakan salah satu bentuk pendidikan Anak Usia Dini yang berada pada jalur pendidikan dasar, sebagai lembaga pendidikan Prasekolah, tugas utama PAUD adalah mempersiapkan anak dengan memperkenalkan berbagai pengetahuan, sikap prilaku, dan ketrampilan agar anak dapat melanjutkan kegiatan belajar yang sesungguhnya di sekolah dasar. Untuk dapat menggali potensi yang dimiliki oleh setiap siswa, maka diperlukan adanya usaha yang sesuai dengan kondisi siswa masing-masing.
Dalam Pendidikan Anak Usia Dini ada beberapa yang harus dikembangkan yaitu aspek moral dan nila agama, aspek kognitif, aspek bahasa, aspek fisik, aspek seni dan aspek sosial emosional. Berdasarkan tingkat pencapaian perkembangan anak usia 4-6 tahun, aspek kognitif sudah berkembang dengan baik. Hal ini disebabkan karena anak pada tahap “Golden Age” atau tahap keemasan.
Masa pandemi ini mengharuskan kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring dan luring dengan melaksanakan protokol kesehatan. Di TK Mekarsari kegiatan belajar juga dilakukan secara daring atau Belajar di rumah (BDR). Selama pelaksanaan BDR, banyak hambatan yang penulis hadapi, antara lain kesibukan wali murid dalam mendampingi kegiatan belajar ananda di rumah. Sehingga perkembangan anak belum tercapai maksimal. Termasuk kemampuan kognitif anak didik yang belum berkembang maksimal dalam mengenal angka. Hal ini karena kurangnya perhatian, minat dan motivasi anak didik selama kegiatan BDR terutama pada pembelajaran mengenal angka. Anak didik belum dapat fokus dalam mengikuti proses pembelajaran dikarenakan metode yang digunakan dalam kegiatan, kurang menarik dan kurang menyenangkan, dan alat peraga dalam pembelajaran masih terbatas.
Upaya penulis dalam mensiasati hambatan tersebut melalui penggunaan media bola angka untuk kegiatan kognitif anak didik. Penulis menyiapkan bola-bola kecil yang bertuliskan angka-angka. Kegiatan ini dilakukan oleh anak didik selama BDR dan didampingi orang tua. Kegiatan ini menggunakan metode bermain sambil belajar, sehingga anak didik tidak merasa terbebani dalam menyelesaikan kegiatan.
Langkah-langkah dalam melaksanakan kegiatan permainan meronce bola angka diawali dengan menyiapkan media untuk anak, yaitu bola-bola angka yang berwarna-warni juga benang untuk meronce. Dalam kegiatan belajar diawal kegiatan anak dikenalkan terlebih dahulu angka 1-10 kelompok A dan 1-20 untuk kelompok B. Penulis juga membuat video pembelajaran mengenal angka agar anak lebih tertarik. Kemudia sebagai stimulus anak melakukan kegiatan meronce bola angka sesuai urutan angka yang sudah anak pahami. Demikian seterusnya sampai anak memahami semua angka yang disediakan.
Melalui metode bermain sambil belajar melalui kegiatan meronce bola angka, respon dan hasil positif ditunjukkan oleh anak-anak. Anak didik semakin mengenal angka dengan media dan metode yang menyenangkan. Sehingga aspek perkembangan kognitif anak didik dalam mengenak simbol angka semakin optimal.
Editor: cosmas