Polwan Jadi Korban Penjambretan, Polisi Tembak Pelaku
SOLO, Poskita- Nur Kholik (37), otak pelaku jambret kaki kanannya ditembak ketika berusaha kabur saat dikeler petugas untuk menunjukkan pelaku lainnya.
Tindakan tegas anggota Satreskrim Polresta Solo itu, akhirnya dapat menguak kejahatan Nur Kholik bersama temannya, Bagas Mardiyansah alias Bagas (20). Sekitar tiga bulan terakhir, keduanya sudah 8 kali menjambret di berbagai lokasi. Salah satu korban ternyata anggota Polwan yang bertugas di Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Berkali-kali beraksi, Nur Kholik dan Bagas sempat menikmati kehidupan dengan bersenang-senang. Bahkan Nur Kholik juga bisa membeli sepeda motor Suzuki Smash.
Setelah 8 kali beraksi, kejahatan yang dilakukan Nur Kholik bersama Bagas harus berhenti setelah keduanya ditangkap anggota Opsnal Satreskrim Polresta Solo di rumah masing-masing di Kampung Tlobong RT 01 RW 09, Sidoharjo, Polanharjo, Klaten, pada Kamis (17/8) malam.
Nur Kholik usai ditangkap mengaku sejumlah lokasi penjambretan yang dilancarkan diantaranya di Manahan, Banjarsari, Serengan, Kartasura, Grogol Sukoharjo, terakhir di depan Shopie Souffle Jalan Dr Moewardi, pada Rabu (9/8) malam, sekitar pukul 20.00.
Penangkapan terhadap Nur Kholik dan Bagas dikemukakan Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Agus Puryadi mewakili Kapolresta Solo, AKBP Ribut Hari Wibowo, Jumat (18/8). ”Kasus ini dapat terungkap setelah kami dapat mengidentifikasi salah satu pelaku yang terekam dalam tayangan CCTV,” tegas Agus Puryadi.
Begitu kedua tersangka dapat diringkus, polisi juga dapat menyita sejumlah barang bukti (BB) hasil kejahatan mereka diantaranya enam STNK sepeda motor serta mobil dan sepeda motor Suzuki Smash AD-6323-M maupun Yamaha Vixon AD-2774-OV yang kerap dipakai untuk beraksi.
Setelah ditangkap, Nur Kholik mengakui perbuatannya. Selama beraksi dia berperan sebagai otak penjambretan dengan sasaran orang yang hendak masuk maupun keluar dari mobil. Nur Kholik berperan sebagai joki, sedang Bagas Mardiyansah bertindak sebagai eksekutor. (**)