Hari Buruh, Ketua DPRD Klaten Hamenang Kunjungi Batik Ecoprint Kamala Art Pedan

Spread the love

KLATEN, POSKITA.co – Keberadaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Kabupaten Klaten ada ribuan. Karena ada pandemi Covid-19, semua tetap terdampak. Salah satunya usaha batik Ecoprint yang digeluti Erna Kuswandari, SE di Keden, Pedan, Klaten.

Untuk melihat lebih dekat, Ketua DPRD Klaten Hamenang Wajar Ismoyo SIKom bersama istrinya Fahrani Eka Wahyudiana, SE Akt di batik Ecoprint Kamala Art milik Erna tersebut di saat Hari Buruh Nasional, Sabtu siang (1/5/2021). Tampak ikut mendampingi Camat Pedan Marjana SIP MH bersama Ketua TP PKK Kecamatan Pedan Ny. Maria Ngatini Marjana dan Kades Keden Agit Aditya Putra.

Usaha yang dirintis sejak 3 tahun lalu, sedikit banyak ikut memotivasi keberadaan UMKM yang ada di Keden dan wilayah Pedan. Hamenang memandang, keberadaan UMKM yang tersebar di 401 desa/kelurahan memang semuanya terdampak pandemi Covid-19 dan pemerintah tetap berkewajiban mendorong agar UMKM yang ada tetap eksis bertahan.

“Saya kebetulan datang bersama istri ke sini (Kamala Art) ingin melihat dari dekat usaha batik ala Ecoprint. Dengan adanya UMKM seperti ini tetap bisa membantu pemerintah dalam turut memotivasi UMKM bisa bangkit di saat pandemi Covid-19,” jelas Hamenang.

Hadirnya Ketua DPRD Klaten di Kamala Art ini juga untuk nglarisi atau membeli kain batik Ecoprint yang dikemas Erna Kuswandari. Dan kain yang dibelinya akan dikombinasikan dengan kain lurik biar kesannya lebih menarik.

Owner Kamala Art Erna Kuswandari jelaskan kisah suka duka menekuni batik Ecoprint ini.

Sebagai Ketua DPRD Klaten, Hamenang juga mengajak anggota DPRD lainnya untuk ikut memasarkan produk-produk UMKM yang ada di Klaten, termasuk batik Ecoprint bikinan Kamala Art. Secara personal, para pejabat Klaten yang lain diharapkan pula memakai baju atau kostum unggulan produk Klaten seperti kain lurik, batik Ecoprint, dan lainnya.

Camat Pedan Marjana menambahkan, beberapa bulan lalu juga telah dilakukan pelatihan membatik Ecoprint dengan peserta kader perempuan desa dan pelatihnya Erna Kuswandari sendiri. Pelatihan batik Ecoprint ini ditempuh dalam waktu 3 jam.

Kedatangan Ketua DPRD Kabupaten Klaten ini, kesan Erna Kuswandari, begitu membahagiakan. Keberadaan Kamala Art dengan produk batik Ecoprint telah menyebar informasinya ke berbagai kalangan.

“Perasaannya saya tentu senang dan ini surprise. Ini kejutan dan saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak. Beliau juga nglarisi batik Ecoprint dan ikut memasarkan di kalangan pejabat atau masyarakat luas. Untuk pemasaran selama ini tetap ada kendala, dan hadirnya beliau ke sini ikut mendorong semangat UMKM untuk bangkit,” kesan Erna. (Kim)

Caption Foto:
Saat Hari Buruh Nasional, Ketua DPRD Klaten Hamenang saat kunjungi Kamala Art di Keden, Pedan, Sabtu siang (1/5).