Keren! Dukung Ganjar Pranowo, Para Petani Ini Rela Jalan Kaki Menuju Semarang

Spread the love

KARANGANYAR – Bentuk dukungan warga Tawangmangu, desa dimana Gubernur Ganjar Pranowo lahir, untuk kembali maju dalam Pemilukada serentak 2018 ini ditunjukan dengan cara berjalan kaki menuju ke Semarang.

Tidak kurang 20 warga yang tergabung dalam Solidaritas Petani Tresno Ganjar, terdiri dari 15 laki-laki dan 5 wanita dan mayoritas sudah berusia 40 tahunan ke atas, sekira pukul 15.30 WIB berangkat ke Semarang dengan berjalan kaki.

“Tujuan kita untuk berikan semangat dan dukungna terhadap pencalonan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon gubernur dalam pemilihan gubernur yang akan berlangsung pada tahun 2018 mendatang,” ujar Sutardi Sutowiguno, koordinator Solidaritas Petani Tresno Ganjar, kepada wartawan, di Tawangmangu, Karanganyar, Senin (14/8/2017).

Sutardi menegaskan dukungan mereka terhadap Ganjar sudah bulat. Dan demi Ganjar Pranowo, warga pun rela berjalan kaki menuju Semarang sambil membawa poster yang isinya dukungan terhadap Ganjar. Nantinya rombongan akan mampir ke sejumlah kota yang dilewatinya seperti Solo, Boyolali, Salatiga, Ungaran hingga ke Semarang (gubernuran).

“Aksi ini murni dari kami, para petani di sini. Apalagi pak Ganjar setiap tahun selalu open house di sini setiap Lebaran tiba. Kinerjanya menurut masyarakat juga baik,” tegas Sutardi.

Pantauan di lokasi pemberangkatan, mereka membawa spanduk dan bertuliskan “Masyarakat Tawangmangu Perduli”.

Rombongan terlihat menggunakan caping yang biasa di pakai saat di sawah. Mereka juga membawa logistik untuk perjalanan. Termasuk membawa hasil pertanian khas Tawangmangu.

“Kita hanya siapkan fisik dan mental untuk aksi dukungan ini,” pungkasnya.(uky)